Tugas Akhir Sipil
NORMALISASI SUNGAI REMENENG UNTUK PENGENDALIAN BANJIR DI KELURAHAN BABAKAN KOTA MATARAM
Sungai Remeneng adalah salah satu anak sungai unus yang terletak di Kelurahan Babakan
Kota Mataram. Panjang Sungai Remeneng yang akan dinormalisasi yaitu + 868,045 m, dimana pada
saat musim hujan sering terjadi banjir di bagian hilir sungai. Meluapnya air Sungai Remeneng
disebabkan karena perubahan tata. Perubahan tata guna lahan menyebabkan peningkatan debit
limpasan air hujan karena bertambah luasnya lapisan kedap air, sehingga akan menambah debit air di
Sungai Remeneng. Selain karena perubahan tata guna lahan, banjir pada Sungai Remeneng juga
disebabkan karena berkurangnya kapasitas pengaliran sungai tersebut. Pengurangan kapasitas
pengaliran sungai ini disebabkan oleh pengendapan dari erosi tanggul sungai yang berlebihan,
sedimentasi ini menyebabkan terjadinya pendangkalan tampang saluran pada sungai.
Studi ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan kapasitas eksisting sungai dalam
mengalirkan debit banjir dan normalisasi Sungai Remeneng sebagai upaya penanggulangan banjir.
Upaya penanggulangan banjir direncanakan menggunakan perbaikan penampang sungai dengan
memperbesar kapasitas pengaliran sungai (normalisasi). Analisa profil aliran dilakukan dengan
menggunakan program HEC-RAS Version 4.1.5.
Dari hasil perhitungan didapat debit banjir rancangan Q25th sebesar 13,693 m3/dt. Upaya
Normalisasi dengan pelebaran penampang sungai dengan bentuk trapesium dengan lebar 7 m;
kemiringan lereng 1:1 dengan tinggi saluran 1,8 m. Setelah penangan normalisasi, Sungai Remeneng
mampu menampung debit banjir dengan kala ulang 25 tahun. Dari analisis stabilitas tanggul didapat
angka keamanan yang memenuhi persyaratan untuk keamanan terhadap penggeseran, penggulingan
dan kapasitas dukung tanah.
Kata kunci : Banjir, Normalisasi, Stabilitas
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain