Tugas Akhir Sipil
ANALISIS KEBUTUHAN FASILITAS PENYEBERANGAN PEJALAN KAKI DI KOTA MATARAM
Fasilitas pejalan kaki ditempatkan di sepanjang jalan atau pada kawasan yang mengakibatkan pertumbuhan pejalan kaki dan diikuti oleh peningkatan arus lalu lintas serta memenuhi syarat atau ketentuan untuk penyediaan fasilitas bagi pejalan kaki seperti pada kawasan pendidikan, kawasan perdagangan, ataupun kawasan perkantoran. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan kajian akan kebutuhan fasilitas penyeberangan pejalan kaki dan memberikan rekomendasian jenis fasilitas penyeberangan yang tepat di ruas jalan Udayana dan ruas jalan Pejanggik, Kota Mataram. Pengumpulan data dilakukan dengan cara survei langsung di lokasi penelitian yang diamati pada jam-jam sibuk selama tiga hari pengamatan. Data-data yang diambil adalah volume kendaraan, volume penyeberang pejalan kaki, waktu tempuh kendaraan, geometrik jalan serta konflik antara kendaraan dengan penyeberang pejalan kaki. Data yang diperoleh digunakan untuk mencari nilai PV2 yang akan menentukan kriteria tipe fasilitas penyeberangan yang sesuai untuk ruas jalan yang di teliti. Hasil analisa didapatkan bahwa nilai PV2 pada lokasi penelitian di ruas jalan Udayana yaitu 1133115824 (1,13x109) dan pada ruas jalan Pejanggik yaitu 1712800760 (1,71x109) menyimpulkan bahwa dibutuhkan penyediaan fasilitas penyeberangan pejalan kaki sebidang berupa pelican crossing dengan lapak tunggu pada kedua lokasi penelitian ini. Konflik lalu lintas terhadap penyeberang pejalan kaki yang terjadi di kedua lokasi penelitian ini didominasi oleh konflik Serius Conflict
2018130 | 388.41.Ari.a | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain